Zamroni Sw.
Koma
adalah terminal
persinggahan
sementara
untuk
berhenti membuang daki
sebelum menuju
hidup yang hakiki.
Koma
adalah stasiun
penghentian
sementara
untuk
rehat melepas penat
sebelum menuju
kampung akhirat.
Jajar, 28 Januari 2018